Yogyakarta – Pada hari Senin, tanggal 24 Januari 2022, KPU Kota Yogyakarta menggelar Apel Pagi yang diikuti oleh Seluruh Komisioner, Pejabat Struktural, Staf/Pelaksana, dan Tenaga Kontrak. Apel pagi secara luring ini dilaksanakan sesuai dengan Surat Ketua KPU Nomor 52/SDM.03.5/04/2022, tertanggal 21 Januari 2022. Dengan harapan agar terpelihara rasa kebangsaan, cinta tanah air, pengabdian terhadap negara dan rakyat Indonesia serta menumbuhkan disiplin Aparatur Sipil Negara di Lingkungan KPU RI, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota. Bertindak sebagai pembawa acara Lisa Kadarwati, apel pagi diawali dengan penyiapan pasukan oleh Kepala Sub. Bagian Keuangan, Umum dan Logistik, yang dilanjutkan dengan laporan mulai dari Sub. Bagian Keuangan, Umum dan Logistik, Sub. Bagian Program dan Data, Sub. Bagian Teknis dan Hubungan Partisipasi Masyarakat, serta Sub. Bagian Hukum. Berturut-turut dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, mengheningkan cipta, pembacaan Pancasila oleh Pembina Apel Bapak Erizal dan diikuti oleh peserta apel pagi, Pembacaan Naskah Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 oleh Luky Anggraeni, Pembacaan Panca Prasetya Korpri oleh Sinta Citra Cahyani. Adapun yang bertugas sebagai petugas perlengkapan pada apel pagi ini adalah Putri Nastiti. Pembina Apel, pada kesempatan ini menyampaikan, “Bahwa KPU sebagai Lembaga Penyelenggara Pemilihan Umum terbentuk berdasarkan Amandemen Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Disampaikan lebih lanjut, KPU sebagai sebuah lembaga meliputi, 3 (tiga) hal, yaitu Struktur, Kultur dan Tujuan KPU sebagai Lembaga Penyelenggara Pemilihan Umum. Dengan ketiga hal tersebut, baik Struktur KPU yang meliputi KPU RI, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota, dengan kultur dari masing-masing penyelenggara pemilihan, diharapkan dapat mempersiapkan diri untuk dapat menyelenggarakan Pemilu dan Pemilihan Serentak tahun 2024 dengan sebaik-baiknya.” Apel pagi ditutup dengan membaca doa dipimpin oleh Bapak Erizal, semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan kesehatan, memberikan kelancaran dalam melaksanakan dan menyelesaikan tugas-tugas sehari-hari, dan semoga kita dimudahkan dalam menyelenggarakan Pemilu dan Pemilihan Serentak 2024 yang akan datang. (Ar)