KPU Kota Yogyakarta Laksanakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Verifikasi Faktual Kedua Dukungan DPD
Yogyakarta- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta melaksanakan Rapat Pleno Hasil Verifikasi Faktual Kedua Dukungan Pemilih Bakal Calon Anggota DPD RI dalam Pemilu 2024 Tingkat Kota Yogyakarta pada Senin(10/4). Kegiatan tersebut dihadiri LO/petugas penghubung bakal calon Anggota DPD, Bawaslu Kota Yogyakarta dan KPU Daerah Istimewa Yogyakarta.
Ketua KPU Kota Yogyakarta, Hidayat Widodo dalam sambutannya menyampaikan bahwa proses verifikasi faktual kedua telah dilaksanakan dengan baik dan harapannya hasil dari verifikasi tersebut telah sesuai.
Erizal selaku Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan sebelum memasuki rapat pleno menyampaikan informasi rekapitulasi hasil verifikasi faktual kedua yang dilaksanakan tanggal 26 Maret - 8 April.
Kemudian acara dilanjut Pembacaan hasil verifikasi faktual Kedua dukungan pemilih calon anggota DPD RI oleh Ketua KPU Kota Yogyakarta secara urut sesuai dengan daftar yang ada dalam aplikasi Sistem Informasi Pencalonan (Silon).
Setelah berakhirnya pembacaan rekapitulasi hasil verifikasi faktual Kedua dukungan pemilih calon anggota DPD RI, peserta rapat pleno tidak ada yang melontarkan keberatan atas hasil verifikasi faktual dukungan pemilih calon anggota DPD RI.
Di penghujung Rapat Pleno dilakukan penandatanganan Berita Acara dan lampiran hasil verifikasi faktual Kedua dukungan pemilih bakal calon anggota DPD RI dalam Pemilu 2024 di tingkat Kota Yogyakarta dan penyerahan berita acara tersebut kepada LO/petugas penghubung masing-masing bakal calon anggota DPD RI, Bawaslu Kota Yogyakarta dan KPU Daerah Istimewa Yogyakarta. (rino)